[Video] Sukses, "Indonesia Peace Convoy: Road to Freedom for Palestine” di Jakarta
Sabtu, 27 Juli 2024
Faktakini.info, Jakarta - Ribuan orang dari berbagai komunitas, kelompok, dan organisasi masyarakat ikut serta dalam aksi bela Palestina yang digelar pada Sabtu (27/7/2024). Mereka melakukan konvoi dari Masjid Agung Al Azhar hingga Parkir Barat JIEXPO Kemayoran.
Aksi ini merupakan bagian dari gerakan Indonesia Peace Convoy dengan tema "Road to Freedom for Palestine."
Salah satu tokoh pemrakarsa “Indonesia Peace Convoy”, KH Bachtiar Nasir.
Konvoi massa dengan menggunakan beragam kendaraan itu dimulai dari Jl Raden Fatah, samping Masjid Agung Al-Azhar, Kebayoran Baru, menuju ke lokasi puncak acara di lapangan parkir barat JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat. Konvoi dimulai sekitar pukul 07 pagi
Sedangkan di Lapangan JIExpo, Kemayoran, digelar beragam acara, mulai dari monolog, orasi, bazaar, nasyid, dan doa untuk Palestina. Keseluruhan acara diperkirakan berlangsung hingga Magrib.
Rute mesjid agung alzhar, jln sudirman, jln thamrin,medan merdeka selatan (monas) jln pos pasar baru, jln gunung sahari, PRJ kemayoran
Klik video: