[Video] Berkah Ramadhan, FPI Tambora dan KPA-FPI Gelar Kegiatan Peduli Palestina

 



Sabtu, 23 Maret 2024

Faktakini.info, Jakarta - Hingga saat ini Front Persaudaraan Islam (FPI) dan seluruh jajarannya masih terus aktif melakukan kegiatan sosial kemanusiaan dan membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan.

DPC FPI Tambora bekerjasama dengan Masjid Al Ulama dan KPA FPI melaksanakan kegiatan Peduli Palestina dengan mengadakan Safari Ramadhan Syeikh Abdul Aziz Walad Hasan Al Filisthiny sekaligus penggalangan donasi pada Sabtu, 23 Maret 2024 di Masjid Jami Al Ulama, Duri Selatan, Tambora Jakarta Barat.

Kegiatan diawali dengan Salat Isya Berjamaah, Salat Tarawih Berjamaah, Tausiyah Kondisi Terkini Palestina dan Pemutaran Film Dokumenter Kegiatan penyaluran bantuan dari DPP FPI, Hilmi FPI serta KPA FPI di Palestina.

Hadir beberapa tokoh dalam kegiatan diantaranya yaitu Habib Soleh Bin Muchdor Al Athos Tokoh Agama Tambora, Ust. Drs. H. Ucu Syaifullah Ketua DKM Masjid Al Ulama, Sekretaris DPW FPI Jakarta Barat Ust H. Taufik dan DPC FPI Palmerah Ust Heru.

Dana bantuan utk Palestina yang terkumpul dan telah diserahkan Kepada KPA FPI yaitu sebesar Rp 3.800.000.

"Kita tidak boleh lupa terhadap saudara kita di Palestina yang terus mendapatkan kedzoliman dari Yahudi Israel" tutur Ust Muhammad Luthfi, S.I.Kom selaku ketua DPC FPI Tambora.

"Saat ini mungkin kita bisa beribadah dibulan suci Ramadhan dengan aman dan nyaman di Indonesia, namun apa yang dialami saudara-saudara kita di Palestina tidak bisa kita tinggal diam, kita harus bantu" lanjut ketua DPC FPI Tambora yang ditemui disela-sela acara.






Klik video:





Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel