FPI dan FPU Kota Parepare Gelar Konpers Desak Kapolri Usut Kembali Kasus Pembantaian KM 50

 




Sabtu, 13 Agustus 2022

Faktakini.info, Jakarta - Dua ormas Islam di Kota Parepare, Sulawesi Selatan yaitu FPI (Front Persaudaraan Islam) kota Parepare dan FPU (Forum Peduli Ummat) kota Parepare mengadakan konferensi pers terkait pengusutan kembali tragedi pembantaian 6 Syuhada FPI di Tol Jakarta-Cikampek KM 50 yang terjadi pada Senin (7/12/2020) lalu 

Kegiatan ini dilaksanakan di warkop delima kota Parepare tanggal 12 Agustus 2022 ba'da jumat sekitar jam 14:00 WITA.
Konferensi pers ini dihadiri oleh anggota dan simpatisan dari FPI dan FPU kota Parepare dan juga dihadiri oleh insan pers kota Parepare.

Dari FPI yang hadir adalah ketua DPW FPI Kota Parepare bapak ustadz Fahri Nusantara, sekretaris FPI Parepare bapak Zulkifli Arief, Muhammad P ketua bidang kemanusiaan (BK) FPI kota Parepare. Adapun dari FPU dihadiri oleh Bapak H.Abd Rahman Saleh sebagai Koordinator aksi FPU kota Parepare, ustadz Bahtiar dg Pagau selaku bidang kerohanian FPU Parepare.

H.Abd Rahman Saleh mengatakan mencuatnya kasus pembunuhan berencana yang diduga dilakukan oleh tersangka Ferdy Sambo ini menjadi sorotan publik.

Bahkan terbunuhnya enam anggota syuhada FPI diduga rekayasa tembak menembak yang tidak sesuai faktanya.

“Bisa jadi doa para keluarga syuhada yang dizalimi sehingga yang membunuh keenam syuhada itu diperlihatkan seperti kasus dialami oleh Brigadir J,”jelasnya.

Hal senada diungkapkan ketua FPI Parepare ustadz Fahri Nusantara.

"Kami sebagai ciptaan Tuhan meminta kepada bapak kapolri untuk mengusut kembali tragedi pembantaian KM50 agar supaya mengembalikan Marwah polri di mata masyarakat sehingga masyarakat bisa percaya lagi kepada polri ,” ujar Ustadz Fahri.

Acara ini ditutup dengan doa bersama oleh ketua FPI Parepare ustadz Fahri Nusantara dan diaminkan oleh peserta yang hadir.

Berikut ini link siaran langsung Facebook dari acara yang dimaksud yang diupload oleh salah satu wartawan yang hadir.

https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=471203514474629&id=100001592757463


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel