Waspada Modus Penipuan Baru di WA: Suara Kita Direkam Lalu Dimanipulas pakai AI
Jum'at, 24 Oktober 2025
Faktakini.info
Waspada.... penipuan online sekarang bukan hanya menggunakan pesan whatsapp atau tautan yang mencurigakan lainnya.
ada modus baru yang lagi marak... !!
Yakni modus penipuan melalui panggilan telepon dengan menggunkan suara orang terdekat kita yang sebelumnya telah di edit menggunakan Al.
Yang mana orang yang di rekam suara.nya tersebut hanya cukup mengucapkan kata "halo" atau "maaf ini siapa ya?." Suara tersebut direkam dan tanpa butuh waktu lama Al mengedit dan membuat kloningan suara tersebut persis dengan suara aslinya yang telah di rekam.
Dengan suara tersebut itulah pelaku kemudian berpura-pura menjadi orang dengan pemilik suara yang telah di edit dan mencari orang terdekat guna melancarkan aksi.nya dengan membuat berbagai alasan agar orang terdekat tersebut percaya bahwa itu kita dan mentransferkan dana kepada pelaku.
